Berkhasiat Kecantikan, Ini Kegunaan Minyak Zaitun untuk Wajah

Minyak Zaitun untuk Wajah

Minyak zaitun adalah minyak nabati yang dihasilkan dari ekstraksi buah zaitun, buah tersebut berasal dari pohon yang banyak tumbuh di wilayah Mediterania dan sekitarnya. Pohon zaitun memiliki bentuk yang unik, cabangnya menjulang ke atas dan berkelok, bisa tumbuh dengan ketinggian hingga 10 meter dan memiliki daun berbentuk oval. Yang dijadikan minyak adalah buahnya yang berwarna hijau hingga hitam.

Minyak zaitun telah digunakan untuk kecantikan dan kesehatan sejak ribuan tahun yang lalu. Buah zaitun telah dipanen dan digunakan sebagai sumber makanan dan minyak sejak zaman kuno di Mesir, Yunani, dan Roma. Minyak zaitun juga disebutkan dalam Injil sebagai simbol kekayaan dan kelimpahan, Qur’an juga menyebutnya sebagai pohon yang penuh keberkahan.

Selama abad pertengahan, minyak zaitun menjadi komoditas yang sangat penting di seluruh kawasan Eropa. Minyak zaitun juga digunakan oleh para ahli kedokteran pada masa itu sebagai obat untuk berbagai penyakit, termasuk sakit kepala, nyeri sendi, dan penyakit kulit. Selain sebagai konsumsi, pada masa itu seniman juga menggunakan minyak zaitun untuk membuat seni lukis.

Hingga saat ini, minyak zaitun masih menjadi bahan yang begitu populer di seluruh dunia. Saat ini, minyak zaitun sering digunakan sebagai bahan dalam masakan, obat-obatan herbal, produk perawatan kulit, hingga perawatan rambut. Manfaat untuk berbagai hal tersebut tidak lepas dengan kandungan nutrisinya yang sangat kaya, termasuk asam lemak, antioksidan, vitamin E, dan polifenol.

Kandungan Minyak Zaitun

Dikutip dari situs Kementerian Kesehatan, dalam 1 sendok makan minyak zaitun saja, terdapat berbagai nutrisi yang bervariasi.

  1. 120 kalori.
  2. 14 gram lemak.
  3. 0,1 miligram kalsium.
  4. 0,1 miligram kalium.
  5. 0,3 miligram natrium.
  6. 1,9 miligram vitamin E.
  7. 8 mikrogram vitamin K.
  8. Kolin.
  9. Flavonoid.
  10. Polifenol.

Kandungan lemak di dalam minyak zaitun merupakan variasi dari lemak-lemak sehat, seperti asam oleat, lemak tak jenuh ganda dan tunggal. Lemak sehat lain yang terkandung dalam minyak zaitun adalah omega 3 dan omega 6, minyak tersebut dibutuhkan oleh tubuh, tapi tidak dapat diproduksi sendiri, sehingga harus disuplementasi dari bahan makanan, salah satunya minyak zaitun ini.

Manfaat Minyak Zaitun untuk Wajah

Karena kandungan nutrisinya yang baik untuk kulit, hal biasa jika minyak zaitun sering dimanfaatkan dalam perawatan kecantikan. Saat ini, bahkan minyak zaitun seringkali dimasukkan ke dalam krim-krim dan serum perawatan kecantikan. Tak hanya itu, dengan bahan alami, minyak zaitun dinilai cocok dengan sebagian besar jenis kulit, termasuk jenis kulit yang sensitif. Lalu, apa saja kegunaan minyak zaitun untuk wajah?

Mengurangi Peradangan Kulit

Secara empiris, minyak zaitun telah digunakan untuk mengobati peradangan kulit. Kandungan vitamin E, antioksidan, dan sifat anti-inflamasi yang dimiliki membuat minyak zaitun dapat mengobati beberapa gejala peradangan pada kulit, seperti kemerahan kulit, luka dan jerawat, hingga gatal-gatal.

Untuk cara penggunaannya juga terbilang mudah, minyak zaitun bisa langsung dioleskan pada area kulit yang mengalami peradangan, atau dengan mencampur minyak zaitun ke dalam bahan alami lainnya untuk dijadikann masker atau obat oles yang berbeda.

Menghaluskan Kulit

Menggunakan minyak zaitun dengan teratur diyakini dapat menghaluskan kulit. Mengandung vitamin E, antioksidan, dan asam lemak tak jenuh tunggal membuat bahan ini dinilai dapat membantu proses penghalusan kulit secara alami. Cara kerjanya adalah dengan membantu menghidrasi kulit, menjaga kelembapan, hingga menyamarkan garis halus dan kerutan dari waktu ke waktu.

Penggunaan minyak zaitun untuk menghaluskan kulit juga dapat dilakukan dengan mengoleskan minyaknya langsung pada area kulit, bisa juga dengan mencampurkan minyaknya dengan bahan alami lainnya untuk membuat masker atau scrub.

Menghapus Riasan Wajah

Sebagian orang mungkin tidak cocok dengan penghapus rias wajah yang berbahan dasar alkohol, alternatifnya adalah dengan menggunakan minyak zaitun. Kandungannya selain dapat melarutkan minyak pada riasan, juga bisa menutrisi dan menghaluskan kulit.

Cara memakainya juga terbilang mudah, sama seperti penghapus rias lainnya, minyak zaitun bisa dioleskan pada area riasan yang ingin dilarutkan. Tetapi, penggunaan minyak zaitun tidak dapat mengangkat riasannya secara sempurna, harus dilanjutkan dengan bilasan air.

Mencegah Penuaan Dini

Minyak zaitun memiliki kandungan antioksidan yang tinggi, seperti vitamin E, polifenol, dan skualena yang dapat membantu mencegah penuaan dini pada kulit. Penuaan dini biasanya disebabkan oleh faktor usia, sinar UV, radikal bebas, hingga stres. Kandungan minyak zaitun dapat mengurangi kerusakan pada kulit, meremajakan kulit, serta mengurangi garis halus dan kerutan.

Menjaga Kekencangan Kulit

Penggunaan minyak zaitun dengan mengoleskannya pada wajah secara teratur dapat menjaga kekencangan kulit. Vitamin E dan polifenol pada minyak zaitun dapat melindungi kulit dari kerusakan akibat paparan sinar matahari dan radikal bebas. Minyak zaitun juga bersifat melembapkan kulit, sehingga kulit terasa lebih segar dan terhidrasi dengan baik. Sifat anti-inflamasinya juga mencegah kulit dari kemerahan, jerawat, hingga luka.

Mengobati Kulit Terbakar

Kulit yang terbakar membuat wajah tampak kusam, bahkan kadang disertai kemerahan. Sifat anti-inflamasi pada minyak zaitun membantu mengurangi peradangan dan iritasi pada kulit. Selain itu, vitamin E merupakan nutrisi alami bagi kulit dapat mempercepat proses penyembuhan lukanya. Untuk penggunaan sehari-hari, minyak zaitun adalah SPF alami yang berfungsi melindungi kulit dari paparan sinar matahari dan UV.

Penutup

Ternyata minyak yang berasal dari ekstraksi buah zaitun ini memiliki berbagai manfaat dan khasiat untuk kulit wajah. Kandungan nutrisinya yang alami terbukti efektif untuk perawatan dan kecantikan kulit. Minyak zaitun untuk wajah bisa digunakan secara langsung dengan dioles, atau jika ingin dijadikan masker bisa dicampur dengan bahan alami lainnya seperti madu, oat, atau putih telur.

Salah satu sediaan minyak zaitun cair yang terkenal adalah EVO Zaitun Oil dari Herbal Indo Utama. Hadir dengan 4 varian, mulai dari kemasan berisi 30 mili hingga 350 mili. Salah satu produk minyak zaitun dengan harga paling murah, wajar jika EVO Zaitun Oil masih menjadi primadona masyarakat Indonesia.